Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gali Potensi Desa Tritunggal, Mahasiswa Unisnu Jepara Gelar Seminar Kewirausahaan

mahasiswa-unisnu-jepara-gelar-seminar-kewirausahaan-desa-tritunggal-rembang


Rembang, Biliksantri.com - Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unisnu Jepara menggelar seminar kewirausahaan di Balai Desa Tritunggal, Rembang, pada Minggu (19/02/2023).

Seminar entrepreneurship kali ini bertemakan “Meningkatkan Sumber Daya Manusia dalam Berwirausaha Guna Membangun Desa yang Lebih Maju”. Target utama seminar ini adalah pelaku usaha di desa Tritunggal sendiri.

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Desa Tritunggal, Ahmad Fauzan Mubarok hadir sebagai pemateri utama dari kegiatan tersebut. Materi yang ia sampaikan lebih menitikberatkan untuk menggali potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang ada di Desa Tritunggal.

"Karena banyak sekali SDA yang bisa dimanfaatkan sebagai modal untuk berwiruasaha dari mulai hasil petani, hasil laut dan hasil buatan dari masyarakat Desa Tritunggal sendiri," katanya.

Ketua Panitia Pelaksana, Hasan Fadlullah mengungkapkan, setelah melihat dari hasil observasi selama KKN, ymayortas masyarakat Desa Tritunggal merupakan pelaku UMKM. Tentunya dari kegiatan tersebut diharapkan dapat menghasilkan output agar nasyarakat Desa Tritunggal termotivasi untuk mendirikan bahkan usahanya lebih berkembang.

"Terutama para pelaku usaha yang sudah memiliki produk usaha," katanya.

Seidaknya kurang lebih dari 15 pelaku usaha dari Desa Tritunggal yang dapat hadir dalam kegiatan tersebut. Diantaranya pemilik usaha pengepul seafood, rumah makan, cattering dan pengusaha rumahan.

(Alfinda/Nawang/Lim)

Posting Komentar untuk "Gali Potensi Desa Tritunggal, Mahasiswa Unisnu Jepara Gelar Seminar Kewirausahaan"