Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PAC GP Ansor Mayong Gaungkan Reboisasi Organisasi dalam Berhidmat






Jepara, Biliksantricom - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Mayong resmi dilantik pada Ahad, (05/11/2023) di Gedung Muslimat Desa Pelang.


Ulil Chija  Hasani, selaku Ketua PAC GP Ansor Mayong mengungkapkan pemuda Ansor harus mampu mereboisasi diri terhadap semangat dan tanggung jawab dalam berhidmat.


"Kita harus mereboisasikan diri, kita tanam kembali semangat dan tanggung jawab kita untuk berhhidmat di pemuda Ansor," jelasnya.


Ia menegaskan bahwa pemuda Ansor kelak menjadi organisatoris yang dihormati atas pemikiran dan tingginya pemahaman dalam berahlussunnah wal jama'ah.


"Jangan kamu hanya mengambil manfaat dari Ansor tetapi tidak pernah memberi manfaat kepadanya," tegasnya.


Sementara itu, H. Rozikin selaku ketua Tanfidziah kecamatan Mayong menjelaskan pemuda ansor juga harus berperan dalam mengawasi pergerakan ekstrimisme untuk menjaga kesatuan Republik Indonesia.


"Ansor harus ikut andil mengawasi program NU terutama pergerakan ekstrimisme di tingkat Mayong," jelasnya.


Ia juga prihatin atas kondisi permasalahan sosial yang ada di Mayong. Sehingga para pemuda Ansor harus memiliki sikap kritis dalam menghadapi permasalahan ini.


"Masalah perceraian, perjudian, mabuk-mabukan sangat dekat dengan kita. Tetapi kita sendiri terkadang tidak tahu. Sehingga kami berharap kader ansor juga sangat kritis dalam menghadapi ini," tambahnya.


Penulis : Alfia Ainun N

Editor : M. Nur Salim

Posting Komentar untuk "PAC GP Ansor Mayong Gaungkan Reboisasi Organisasi dalam Berhidmat"