Lemahnya Ikatan Persaudaraan, Kesbangpol Jepara Minta Perkuat Nilai Pancasila di Kalangan Pelajar
Jepara, Biliksantri.com - Melemahnya ikatan persaudaraan antar sesama anak bangsa baru-baru ini, membuat prihatin sebagian kalangan. Banyak sekali ancaman dari pihak dalam maupun luar untuk meruntuhkan sifat berbangsa dan bernegara.
"Ada banyak persoalan yang dihadapi, mulai paham radikalisme, korupsi, ideologi yang bertentangan dengan Pancasila, bahkan rawan bencana," kata Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Jepara, Budi Prisulistyono kepada pelajar di acara seminar kebangsaan pada Senin (21/10/2024) di SMK Manba'ul Ulum Mayong.
Ia menambahkan sudah seharusnya masyarakat Indonesia harus kembali menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Pancasila harus dirawat, dibatinkan dan diperjuangkan.
Turut hadir, Hamam Nasirudin salah satu narasumber mengatakan bahwa pelajar harus mengamalkan Pancasila khususnya pelajar di Kecamatan Mayong. Ia berpendapat sebagai pelajar selayaknya bersikap sesuai dengan isi kandungan Pancasila.
Acara seminar digagas oleh PAC IPNU IPPNU Mayong bersama Badan Kesbangpol Jepara guna menumbuhkan rasa cinta tanah air di kalangan pelajar yang diikuti oleh seluruh ranting dan Pimpinan Komisariat.
Alf/Lim
Posting Komentar untuk "Lemahnya Ikatan Persaudaraan, Kesbangpol Jepara Minta Perkuat Nilai Pancasila di Kalangan Pelajar"